KATEGORI: REPOSITORY LINUX
Mengatasi aplikasi/paket yang tidak bisa diinstall pada linux dalam VM
2 Metode akan dicontohkan dalam artikel ini, dan juga sudah terbukti ampuh mengatasinya!
Repository merupakan tempat penyimpanan ratusan aplikasi atau program yang telah diatur sedemikian rupa dan tersedia untuk dapat diakses melalui internet. Namun, repository tidak hanya dapat diakses melalui internet saja tetapi kita juga dapat menggunakan alternatif repository lewat distribusi pada media lain seperti DVD yang tentunya sangat membantu sekali buat kita yang tidak memliki koneksi internet yang cepat.
Permasalahan berkaitan repository ini lumayan sering ditemukan oleh semua orang yang baru saja menginstall linux, maka dari itu saya menempatkan bab repository ini dibagian pertama, karena yang saya tahu sumber dari semua aplikasi adalah repository. Jika repositorynya saja sudah tidak berfungsi dengan baik maka akan berpengaruh pada selanjutnya nanti.
Biasanya ciri-ciri dari output errornya seperti dibawah ini:
shell:~#apt-get install nama-paket
E:Unable to locate package nama_paket
Output error diatas terjadi karena repositorynya tidak memiliki nama paket yang ingin diinstall, saya mengambil dua opsi untuk menyelesaikan masalah ini, mari kita mulai dari opsi yang pertama:
1. Menggunakan DVD/Offline
Sebelum melanjutkannya, download dulu file DVD ISO nya di website os yang kalian gunakan, file DVD yang didownload adalah DVD 2, contoh nya untuk debian, pada gambar diatas dapat kita lihat itu untuk versi debian 10.3.0 jika jenis OS kalian berbeda, silahkan sesuaikan saja. Nah untuk yang harus didownload adalah DVD-2, setelah selesai mari kita lanjutkan.
a) Masukkan DVD tersebut kedalam virtual machine
Pertama, untuk contoh saya akan menggunakan VMware 14.x. Jika berbeda, sesuaikan saja dengan aplikasi virtualisasi yang kalian gunakan.
Di bar bawah kanan ujung terlihat ada gambar berbentuk DVD klik saja lalu klik settings. Kedua, maka akan muncul pop-up seperti di bawah ini,
Langsung saja klik Browse lalu arahkan ke lokasi file Debian DVD 2 yang telah didownload oleh kalian, sesuaikan saja ya, setelah kalian mengarahkan ke file Debian DVD 2 nya langsung saja klik OK.
b) Menginisialisasikan repository
Ketiga, setelah dari kedua tahap yang kalian telah lakukan seperti diatas, maka sekarang tinggal menginisialisasikan repository yang akan kita gunakan adalah DVD ketik saja perintahnya,
shell:~#apt-cdrom add
Please insert a Disc in the drive and press [Enter] #Enter saja untuk melanjutkannya
….
Repeat this process for the rest of the CDs in your set.
Jika sudah menampilkan output seperti diatas maka kalian sudah sukses menginisialisasikan repository terbaru yang akan digunakan. Keempat, langkah terakhir langsung saja kalian ketik perintah dibawah, jika tidak suka menggunakan nano silahkan sesuaikan dengan text editor kalian,
shell:~#nano /etc/apt/sources.list
…
deb cdrom:[NAMA FILE DVD YANG DIMASUKKAN]/ stretch contrib main
#deb http://security.debian.org/debian-security stretch/updates main contrib
deb-src #http://security.debian.org/debian-security stretch/updates main contrib
…
CTRL+X+Y Untuk keluar dan save
Pasti kalian melihat adanya tulisan deb cdrom: itulah DVD yang tadi kalian inisialisasikan, jika ada tulisan lain yang tidak menyangkut DVD kalian silahkan langsung berikan # untuk menginisialisasikan menjadi komentar/tidak dianggap. Setelah ini, cobalah install paket aplikasi yang kalian butuhkan,
shell:~#apt-get install nama-paket
tidak semua paket akan terinstall, dikarenakan offline tapi untuk paket aplikasi yang sering digunakan biasanya ada.
2. Menggunakan repository online
Ciri-ciri errornya masih sama seperti opsi pertama yaitu
shell:~#apt-get install nama-paket
E:Unable to locate package nama_paket
Jika ingin tahu penyebabnya bisa baca di paragraf pertama dari opsi pertama, kita langsung tutorialnya saja ya.
a) Memastikan koneksi internet
Sebelum kita melajutkannya, terlebih dahulu kalian memastikan adapter yang terhubung ke internet mendapatkan koneksi, kalau kalian menggunakan vmware, virtualbox atau yang lainnya pastikan network adapternya bridged seperti dibawah ini,
Lanjuttt deh, jika router kalian mempunyai layanan DHCP Server ketik perintah dibawah ini,
shell:~#ip add
…
pastikan dulu nama interface yang terhubung internet semisal eth0, ens33, eth1 dan sebagaiya. Saya ambil contoh misalkan yang terhubung internet interface ens33 ,
shell:~#dhclient ens33
…
Setelah itu, langsung coba ping ke google.com untuk memastikannya. Jika reply berarti google merespon komunikasinya.
b) Menginisialisasikan repository
Jangan lanjut ke tahap ini kalau belum bisa ping ke google.com, kalau sudah bisa ketik perintah
shell:~#nano /etc/apt/sources.list
Berikan tanda # untuk tulisan yang tidak mengandung http://.. seperti gambar diatas, gambar diatas adalah contoh dari repository Debian, silahkan sesuaikan saja dengan os yang kalian miliki. Setelah ini, cobalah install paket aplikasi yang kalian butuhkan,
shell:~#apt-get install nama-paket
Begitulah cara mengatasi cara mengatasi tidak bisa menginstall aplikasi di linux debian, masih banyak error lainnya mengenai repository. Tapi untuk sekarang permasalahan yang sering ditemukan adalah seperti diatas, metodenya juga masih ampuh untuk di tiru.
Learn then Share